Showing posts with label Kubus. Show all posts
Showing posts with label Kubus. Show all posts

#9 Soal Mencari Tinggi Kubus Jika Diketahui Volumenya 2/3 Bagian



Ok,,,


Pada kesempatan kali ini, saya akan membahas soal yang ditanyakan oleh salah satu pengunjung di blog.

Dan soalnya adalah sebagai berikut..



Contoh soal :

1. Sebuah aquarium berbentuk kubus berisi air sebanyak 144 liter. Jika air tersebut memenuhi 2/3 bagian Aquarium, tentukan :

a. Tinggi aquarium
b. Tinggi air dalam aquarium

Diketahui :

  • Volume air 144 liter
  • Volume air = 2/3 bagian dari volume aquarium
Ditanya :
  • a) tinggi aquarium..??
  • b) tinggi air..??
Jawab :


a) Tinggi aquarium

Langkah-langkah :

  • Pertama, kita cari dulu volume kubus
  • Setelah volume diketahui, maka tinggi kubus bisa dicari.


Kita ubah dulu 144 liter dijadikan dm,
144 liter = 144 dm(ingat!! 1 liter = 1 dm3)

Volume air = 2/3 x volume kubus

144 dm3 = 2/3 x volume kubus

Volume kubus = 144 dm2/3

Volume kubus = 144 dm3/2

Volume kubus = 216 dm


Ok,, Volume kubus sudah diperoleh..
Sekarang kita akan mencari rusuknya.

Volume kubus = 216 dm

r3 = 216 dm3   

Untuk mendapatkan r, maka 216 di akar tiga, sehingga menghasilkan :

r = 6 dm.

Berapa tinggi kubus??

Tinggi kubus sama dengan rusuknya, karena semua rusuknya adalah sama.

Jadi tinggi kubus adalah 6 dm atau 60 cm.


a) Tinggi air dalam aquarium

Volume air = luas alas x tinggi air

Luas alas berbentuk persegi, yaitu = s x s = 6 x 6 = 36 dm2 

144 dm3 = 36 dm2 x tinggi air

Tinggi air = 144 : 36
                = 4 dm
                = 40 cm.

Nah, sudah selesai..

Semoga membantu ya..



#8 Soal Mencari Volume Balok Jika Diketahui Perbandingan Rusuk dan Kelilingnya

Soal kali ini akan membahas masalah  balok jika diketahui perbandingan rusuk dan juga kelilingnya.

Ini merupakan salah satu variasi soal balok dan semoga bisa membantu permasalahan yang sedang anda hadapi.


Tapi sebelumnya..

Jangan lupa untuk membaca kumpulan soal-soal balok dan juga kubus pada link berikut ini ya!!
  Baca juga   : Kumpulan soal-soal balok dan kubus


Ok, langsung ke soalnya


Contoh soal :

1. Sebuah balok memiliki perbandingan rusuk panjang : lebar : tinggi = 4 : 3 : 2.
Jika keliling balok itu adalah 72 cm, berapakah volumenya??


Diketahui :

  • Perbandingan panjang : lebar : tinggi = 4 : 3 : 2
  • Keliling = 72 cm
Ditanya :
  • volumenya..??
Jawab :

Pertama..

Kita harus mencari berapa ukuran sesungguhnya dari panjang lebar dan tinggi balok.

  • Perbandingan panjang balok = 4, maka panjang sebenarnya = 4n
  • Perbandingan lebar balok = 3, maka lebar sebenarnya = 3n
  • Perbandingan tinggi balok = 2, maka tinggi sebenarnya = 2n

Tips..Dalam perbandingan, untuk mencari panjang, lebar dan tinggi sebenarnya, tinggal ditambahkan "n" dibelakang nilai perbandingannya.

Baca juga :




Dari soal diketahui bahwa kelilingnya adalah 72 cm, maka :

Keliling balok = 4 x [ panjang sebenarnya + lebar sebenarnya + tinggi sebenarnya ]

72 = 4 x [4n + 3n+ 2n]
72 = 4 x [9n]
72 = 36n
n = 72 : 36
n = 2

Nilai "n" sudah diperoleh, maka :

  • Panjang sebenarnya = 4n = 4 x n = 4 x 2 = 8 cm
  • Lebar sebenarnya = 3n = 3 x n = 3 x 2 = 6 cm
  • Tinggi sebenarnya = 2n = 2 x n = 2 x 2 = 4 cm
Mencari volume

Volume balok = p x l x t
Volume balok = 8 cm x 6 cm x 4 cm

Volume balok = 192 cm3



Contoh soal :

2. Sebuah balok memiliki perbandingan rusuk panjang : lebar : tinggi = 5 : 4 : 2.
Jika keliling balok itu adalah 88 cm, berapakah volumenya??


Diketahui :

  • Perbandingan panjang : lebar : tinggi = 5 : 4 : 2
  • Keliling = 88 cm
Ditanya :
  • volumenya..??
Jawab :

Mencari berapa ukuran sesungguhnya dari panjang lebar dan tinggi balok.

  • Perbandingan panjang balok = 5, maka panjang sebenarnya = 5n
  • Perbandingan lebar balok = 4, maka lebar sebenarnya = 4n
  • Perbandingan tinggi balok = 2, maka tinggi sebenarnya = 2n

Tips..Dalam perbandingan, untuk mencari panjang, lebar dan tinggi sebenarnya, tinggal ditambahkan "n" dibelakang nilai perbandingannya.
Dari soal diketahui bahwa kelilingnya adalah 88 cm, maka :

Keliling balok = 4 x [ panjang sebenarnya + lebar sebenarnya + tinggi sebenarnya ]

88 = 4 x [5n + 4n+ 2n]
88 = 4 x [11n]
88 = 44n

  • untuk mendapatkan "n", bagi 88 dengan 44

n = 88 : 44
n = 2

Nilai "n" sudah diperoleh, maka :

  • Panjang sebenarnya = 5n = 5 x n = 5 x 2 = 10 cm
  • Lebar sebenarnya = 4n = 4 x n = 4 x 2 = 8 cm
  • Tinggi sebenarnya = 2n = 2 x n = 2 x 2 = 4 cm
Mencari volume

Volume balok = 10 x 8 x 4
Volume balok = 10 cm x 8 cm x 4 cm

Volume balok = 320 cm3

Ok, volumenya sudah ditemukan dan semoga membantu ya..

  Baca juga   : Kumpulan soal-soal balok dan kubus


#7 Soal Mencari Lebar Balok Jika Diketahui Luas, Panjang dan Tingginya


Sebelumnya sudah dibahas soal tentang bagaimana mencari tinggi dari suatu balok jika alasnya berbentuk persegi.

Untuk lebih lengkapnya, silahkan baca di bawah ini ya..


  Baca   :




Dan sekarang..

Akan dibahas soal tentang balok dan bagaimana mencari lebarnya jika diketahui luas, tinggi dan juga panjangnya.

Ok, langsung saja ke soalnya yuk..


Contoh soal :

1. Sebuah balok memiliki volume 2430 cm3 dan memiliki panjang 18 cm serta tinggi 9 cm. Berapakah lebar dari balok itu??


Volume balok = p x l x t

t                      =  Volume/(p x t)

t                      =  2430/(18 x 9)

t                      =  2430/(162)

t                      = 15 cm.


Jadi diperoleh kalau lebar dari balok itu adalah 15 cm..

Semoga terbantu..


  Baca   :  Kumpulan soal-soal kubus dan balok


Baca juga :

  1. Soal mencari tinggi balok jika diketahui luas alasnya persegi
  2. Soal mencari volume kubus dalam satuan liter
  3. Mencari volume kubus jika diketahui luas alasnya



#6 Soal Variasi Mencari Tinggi Balok Jika Diketahui Luas Alasnya

Sebelum lanjut ke soalnya, silahkan mampir dan lihat-lihat dulu koleksi soal-soal tentang kubus dan balok di link berikut ini ya..

  Baca   => Kumpulan soal-soal kubus dan balok


Ok, sekarang kita akan langsung membahas soalnya..


Contoh soal :

1. Sebuah balok memiliki volume 216 cm3   serta memiliki alas yang berbentuk persegi. Jika alasnya memiliki sisi 6 cm, maka :

a) berapakah tinggi balok?
b) bangun apakah sebenarnya dari balok ini?


Soalnya sudah jelas dan sekarang saatnya untuk menjawabnya..

Diketahui :

→ volume 216 cm³
→ sisi alas 6 cm

Ditanya :
  • tinggi balok?
  • apa bangun balok itu?
Jawab :

Alas balok berbentuk persegi dengan sisi 6 cm.
Ini artinya bahwa panjang dan lebar balok sama ukurannya, yaitu 6 cm juga.

(a) Tinggi balok

Volume = panjang x lebar x tinggi
216       = 6 x 6 x t
216       = 36 x t
t            = 216 : 36
t            = 6 cm.

Ternyata tinggi balok juga memiliki ukuran yang sama dengan panjang dan lebarnya,
yaitu 6 cm.


(b) Bangun balok sebenarnya

Sudah jelas sekali bahwa...
Balok diatas memiliki panjang, lebar dan tinggi dengan ukuran yang sama, yaitu 6 cm.

Jadi sebenarnya..

Balok ini adalah suatu kubus. 
Kubus memiliki panjang yang sama untuk semua sisinya..


Contoh soal :

2. Sebuah balok memiliki volume 245 cm3   serta memiliki alas yang berbentuk persegi. Jika alasnya memiliki sisi 7 cm, maka :

a) berapakah tinggi balok?


Diketahui :

→ volume 245 cm³
→ sisi alas 7 cm

Ditanya :
  • tinggi balok?
Jawab :

Alas balok berbentuk persegi dengan sisi 7 cm.
Ini artinya bahwa panjang dan lebar balok sama ukurannya, yaitu 7 cm juga.

(a) Tinggi balok

Volume = panjang x lebar x tinggi
245       = 7 x 7 x t
245       = 49 x t

  • untuk mendapatkan "t", bagi 245 dengan 9
t            = 245 : 49
t            = 5 cm.


Jadi tinggi baloknya adalah 5 cm.

Bangun ini tetap merupakan balok dan tidak sama dengan soal pertama, dimana baloknya berbentuk sebuah kubus.

  Baca   => Kumpulan soal-soal kubus dan balok


Baca juga :

  1. Mencari volume kubus dengan satuan liter
  2. Mencari volume kubus jika diketahui luas alasnya
  3. Mencari volume kubus jika diketahui luasnya


#Soal Mencari Volume Kubus Dengan Satuan Liter


Sebelumnya, jangan lupa untuk melihat kumpulan soal-soal mengenai kubus pada link berikut ini. Ada soal-soal yang bisa menjadi referensi.

 Baca di  : Kumpulan soal-soal kubus

Dan..

Sekarang akan dibahas persoalan volume kubus dengan satuan akhir yang diminta adalah dalam liter.

Ok, langsung saja..


Contoh soal :

1. Sebuah kubus memiliki panjang rusuk 20 cm. Berapa liter volume kubus tersebut??


Soal yang singkat bukan??
Memang..

Namun jangan lupa disana diminta satuan volumenya adalah dalam liter.

Jadi..

Harus ekstra hati-hati dalam mengerjakan soalnya dan tidak langsung menjawab begitu saja ketika hasil volumenya sudah di peroleh dalam satuan cm.


Diketahui :
  • Panjang rusuk 20 cm
Ditanya :
  • Volume dalam liter...??

Jawab :

Rumus volume kubus adalah .. rusuk x rusuk x rusuk

Volume = r3
Volume = (20cm)3
Volume = 8000 cm3

Persoalan belum selesai..

Volume kubus yang diperoleh adalah 8000 cm3
Sekarang harus diubah lagi ke dalam liter.

Ingat!!
1 liter = 1 dm3 

Jadi kita ubah dulu 8000 cm3 menjadi ..... dm3

8000 cm3 = 8 dm3

Ingat!!1 cm3 = 1/1000 dm3 

Sehingga 8000 cm3 = 8 dm3 = 8 liter.

Jadi volume kubus yang kita cari adalah 8 liter.

Bagaimana, mudah sekali bukan??

Jangan lupa untuk membaca soal-soal yang lain ya..
 Baca di  : Kumpulan soal-soal kubus


#5 Mencari Volume Kubus Jika Diketahui Luas Alasnya



Di bawah ini akan diberikan cara mencari volume suatu kubus jika diketahui luas alasnya.

Ok..

Langsung saja yuk..


Contoh soal :

1. Diketahui kubus memiliki luas alas 64 cm2  . Berapakah volumenya??


Diketahui :

  • Luas alas = 64
Ditanya :
  • Volumenya..??
Jawab :

Luas alas dari kubus berbentuk persegi, jadi kita gunakan luas persegi untuk mencari sisinya atau rusuknya.


Nah, rusuk dari kubus sudah ditemukan

yaitu 8 cm.

Sekarang kita cari volumenya..

Volume kubus = s x s x s
                        = 8 cm x 8 cm x 8 cm
                        = 512 cm3

Bagaimana, mudah bukan??

Selamat mencoba..


Untuk membaca soal-soal tentang kubus, silahkan baca di link berikut ini